Pelatihan Kader Kesehatan Tahap II Rutan Kelas I Medan

0

Medan, HARIANMEDIARAKYAT – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Medan mengadakan pelatihan dan penguatan kader kesehatan tahap kedua, didukung oleh Global Fund TBC-HIV tahun 2024. Kegiatan ini berlangsung di Aula Sahardjo pada Jumat, 11 Oktober, diikuti oleh 67 kader kesehatan yang berasal dari perwakilan masing-masing paviliun.

Kegiatan dimulai dengan pretest uji kelayakan yang menunjukkan antusiasme tinggi dari para peserta. Selanjutnya, mereka menerima materi pelatihan dari dokter-dokter Rutan Kelas I Medan. Materi tersebut mencakup peranan kader kesehatan sebagai penggerak warga binaan dalam menerapkan pola hidup sehat, memberikan informasi mengenai penyakit menular seperti Tuberkulosis, HIV, Scabies, Hepatitis, serta gangguan mental.

Dr. Sherly Saragih, koordinator kegiatan, menjelaskan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk mempercepat penjangkauan warga binaan yang membutuhkan perawatan. “Kader kesehatan ini berfungsi sebagai perpanjangan tangan dokter dan paramedis dalam menjangkau warga binaan yang sakit,” ujarnya.

Di akhir pelatihan, Dr. Sherly berharap para kader yang terpilih dapat membantu warga binaan mendapatkan penanganan medis lebih cepat. “Kami sangat terbantu dengan adanya kader kesehatan yang kami latih hari ini,” tutupnya.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan di dalam Rutan, menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, rapi, dan indah. (ZT)

Sebarkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *