Desa Tanjung Anom Bersama Muspika Kecamatan Pancur Batu Bagi Masker ke Warga

0

Harianmediarakyat.com – Guna mengantisipasi merebaknya virus (corona-19) ditengah warga masyarakat, Kapubaten Deli Serdang, Pemerintah Kecamatan Pancur Batu bersama Bhabinkamtibmas, Satpol PP, Babinsa, ASN dan kepling melakukan bakti sosial dengan membagikan masker kepada warga masyarakat, Rabu (03/06/2020) sekira pukul 10.30 Wib.



Kegiatan pembagian masker ini dilaksanakan di ruas jalan besar tanjung anom, Desa Tanjung Anom, Kecamatan Pancur Batu kepada warga yang melintas di jalan tersebut.

Kepala Desa Tanjung Anom H Arbi Gunanto SE mengatakan, pihaknya ikut berpatisipasi pembagian masker tersebut, agar masyarakat paham sekarang wajib memakai atau menggunakan masker sesuai himbauan pemerintah kabupaten deli serdang yang diperkuat dengan Perwal nomor 11 tahun 2020 tentang Karantina Kesehatan dalam rangka percepatan penanganan virus corona (covid19) di deli serdang. 

“Sebagaimana himbauan Kabupaten Deli Serdang dalam rangka memutus rantai penyebaran virus (covid -19) khususnya Desa Tanjung Anom, Kecamatan Pancur Batu, maka Pemerintah Deli Serdang melakukan pembagian masker kepada pengguna jalan tersebut.”  Kata kilben sembiring SH yang mewakili Kecamatan Pancur Batu 

“Dan juga meneruskan himbauan pemerintah kabupaten deli serdang agar masyarakat di rumah aja, bila harus keluar rumah (urusan penting) wajib memakai masker dan menjaga jarak dengan orang lain,  dan menjaga kebersihan, sering cuci tangan dan jangan mengusap mulut, mata dan hidung.” kata Kilben sembiring. 

Dari pantuan wartawan di lapangan, dalam razia tersebut setiap kendaran yang melintas memastikan si pengendara yang melintas untuk memastikan si pengendara mengenakan masker bagi yang tidak mengenakan masker kemudiam petugas langsung di beri masker kepada warga di beri masker langsung di pake masyarakat tersebut. 

Razia ini di hadiri oleh Camat Pancur Batu bersama Kepala Desa Tanjung Anom, Desa Suka Raya, Desa Gunung Tinggi, Desa Sei Gelugur Rimbun, Kepala Dusun yang dibantu satpol PP, Polsek Pancur Batu, Danramil 14 Pancur Batu, Puskesmas Pancur Batu dan Kacabjari Pancur Batu. (RAID).

Sebarkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *