Kapolres Batu Bara Bersama KSJ Beri Sembako Pada Warga Kurang Mampu

0

Batu Bara | HMRC 

Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis , SH, MH bersama Komunitas Sedbekah Jum’at (KSJ) menggelar kegiatan sosial Jum’at Berkah dengan memberikan paket sembako kepada masyarakat yang kurang mampu khususnya warga daerah pinggiran rel kereta api di Mako Polres Batubara, Jum’at (20/11/2020).

Belasan warga daerah pinggiran rel kereta api ini mendatangi Mako Polres Batubara untuk mendapatkan paket sembako berupa beras dari Kapolres Batubara ini.

Salah seorang warga yang menerima paket sembako tersebut, Nursiah (55) merasa sangat senang dan salut kepada Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis yang selama ini dikenal sebagai polisi yang dermawan dan berjiwa sosial yang tinggi.

“Saya berterima kasih pada pak Kapolres, beliau itu orang baik, sering bantu orang susah, mudah-mudahan Allah sayang pada beliau, Allah mudahkan segala urusan beliau, Amin,” ucap Nursiah dengan menetes air matanya.

Sementara itu, Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis, SH, MH menjelaskan, Sudah menjadi niat kami bersama KSJ untuk mendatangi warga yang ada di sepanjang pinggiran rel tersebut, namun dengan solusi yang disepakati warga, mereka pun datang langsung ke polres untuk mendapatkan bantuan berupa sembako.

“Memang saat ini di masa pandemi Covid 19, Saya sangat prihatin terhadap masyarakat, apa lagi yang berpendapatan serabutan. Kita tau ekonomi masyarakat saat ini begitu sulit. Harga melonjak penghasilan pas-pasan,” ucap Kapolres tersebut.

Ikhwan Lubis juga menuturkan, Semoga apa yang diberikan ini bisa membantu kesulitan warga dalam mengatasi kesulitan hidup dimasa pandemi covid-19.

“Apa yang diberikan hendaknya dapat mengurangi beban mereka yang membutuhkan. Kami dari polres Batubara dan KSJ akan selalu siap membantu warga yang membutuhkan. Pesan saya kalau ada warga yang sangat membutuhkan bahkan untuk membeli beras pun tidak sanggup lagi, silahkan datang ke polres. Kami akan segera membantu. Disini kami dan KSJ tidak memandang suku Ras dan Agama, semua sama dimata Tuhan,” tutur Kapolres Batubara itu. ( Ban ).

Sebarkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *