Kapolres Binjai Respon Cepat Patroli Cyber Mabes Polri, Gagalkan Upaya Bunuh Diri

BINJAI-HarianMediaRakyat.com
Hasil Patroli Cyber Mabes Polri tepatnya pada hari Sabtu tanggal 24 Mei 2025 pukul 15.30 wib, ditemukan di sosial media adanya seorang laki-laki bernama SUHENDRI (40) mencoba untuk bunuh diri akibat sedang mengalami permasalahan keluarga.
Setelah mendapatkan informasi dari Cyber Mabes Polri, Kapolres Binjai Akbp Bambang C. Utomo, S.H., S.I.K., M.Si., langsung respon cepat untuk menanggapinya, saat itu juga langsung memberikan printah terhadap Kapolsek Selesai Akp Andri G. Siregar, S.H.,M.H., untuk segera melakukan pengecekan langsung kerumah SUHENDRI dengan alamat dusun Tempel Desa Mancang Kabupaten Langkat.
Kapolsek Selesai berkordinasi langsung dengan Kepala Desa maupun Kepala dusun untuk mendatangi langsung ke rumah saudara Suhendri.
Kemudian rombongan Kapolsek bersama perangkat desa dan keluarga langsung menuju rumah bapak Suhendri, tepatnya pada pukul 16.30 wib rombongan tiba dan langsung bertemu dengannya yang mana saat itu bapak Suhendri sedang berada di dalam rumahnya.
Selanjutnya rombongan Kapolsek mengajak saudara Suhendri untuk segera membuka pintu rumahnya dengan maksud untuk bertemu serta mediasi.
” Akhirnya bapak Suhendri menerima rombongan Kapolsek, kemudian menceritakan penyebabnya beliau berniat akan melakukan aksi bunuh diri.
” Setelah selesai menceritakan problem rumah tangga yang dialaminya, kemudian beliau sadar dan tidak akan mengulangi kembali perbuatannya.
Atas respon cepat tersebut, keluarga dari saudara Suhendri mengucapkan banyak terima kasih kepada Akbp Bambang C. Utomo, selalu Kapolres Binjai beserta jajaranya atas tindakannya, sehingga tidak terjadinya aksi bunuh diri ini, terangnya.(jefrihrp)