Nikmati Latihan di PPOP Ragunan, Red Spark Siap Menantang Tim Voli Indonesia All Star

0

Tim voli Red Sparks memasuki hari kedua latihan mereka di Pusat Pelatihan Olahraga Pelajar (PPOP) Ragunan, Jakarta. Sejak bergabung dan berlatih di Indonesia, klub asal Korea Selatan itu tidak ingin sia-sia dalam persiapan menghadapi pertandingan melawan tim voli Indonesia All Star.

 

Sejak awal kedatangan mereka, Red Sparks sudah menunjukkan niatnya untuk meraih kemenangannya. Pelatih klub, Ko Hee-jin, mengatakan bahwa timnya telah melakukan persiapan yang matang agar dapat bermain maksimal pada pertandingan yang akan datang.

 

 

“Kita menikmati latihan ini. Kami menggelar latihan yang cukup sebelum pertandingan pada Sabtu nanti,” kata Ko Hee-jin saat berbincang, Kami (18/4/24)

 

Seluruh penggawa Red Sparks tampak melahap menu latihan selama dua jam. Mereka lebih dulu melakukan sesi pemanasan. Setelahnya berlatih teknik dan strategi. Kemudian dilanjutkan dengan sesi latih tanding internal tim.

 

Ko Hee-jin mengaku cuaca di Jakarta cukup panas. Namun hal ini tidak menjadi kendala berarti bagi mereka. Dia kembali lagi menegaskan sangat menikmati momen latihan di Jakarta.

 

“Ya hari ini cuaca panas. Kami menikmati (momen) latihan ini,” jelasnya.

 

Mengenai pertandingan nanti, Ko Hee-jin akan menurunkan skuad terbaiknya. Dia berharap pertandingan melawan Indonesia All Star sekaligus juga bisa menghibur pecinta voli di Tanah Air.

 

“Masyarakat Indonesia merasa senang ketemu kita. Semoga nanti bisa memberikan permainan yang terbaik dan bisa kasih penonton bahagia,” terangnya.

 

Pertandingan voli Indonesia All Star kontra Red Sparks akan berlangsung pada Sabtu, 20 April 2024. Laga itu akan digelar di Indonesia Arena, Jakarta. Pertemuan kedua tim ini diharap dapat memajukan industri dan prestasi voli Indonesia.

Sebarkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *