PENDAWA SUMUT GELAR SUROAN
Medan,
HarianMediaRakyat.com ~ Keluarga Besar Pendawa kecamatan Medan Sunggal menggelar acara peringatan Suroan di jalan Perjuangan, Medan, Rabu (16/9).
Pendiri dan Ketua DPW PENDAWA Sumut H Ruslan SE SH dalam sambutannya mengatakan, peringatan Suroan ini memiliki makna spritual dan istimewa dimasyarakat jawa, dihormati sebagai bulan yang mulia dan serta waktu yang tepat melakukan intropeksi diri.
Ini tak lepas dari bertemunya adat istiadat leluhur dengan nilai nilai agama islam, ketika Islam mulai masuk ke tanah jawa abad 11.
Percampuran dua budaya ini kemudian melahirkan ragam tradisi yang unik. Dekrit Sultan Agung membawa Sistem Penanggalan Lunar ala Hijriah ke dalam Kalender Jawa.
Disisi lain bulan Suro/Muharam masyarakat jawa banyak lakukan kegiatan spritual dengan menggelar doa keselamatan, kesejahteraan, ketentraman batin dan meningkatkan ketaqwaan kita kepada Allah AWT.
“Semoga pandemi covid 19 (virus corona) cepat berakhir,” ujar Ketua Pendawa Sumut Ruslan.
Kemudian lanjut ketua pendawa sumut Ruslan, kegiatan Suroan ini disamping melestarikan budaya jawa juga meningkatkan tali silaturahim dengan makan nasi ambeng/tumpeng dan mendengarkan Tausiah.
Kordinator Panitia Pelaksana Bapak Karman Anom menjelaskan bahwa kegiatan Peringatan Suroan ini dihadiri oleh Calon wakil Walikota Medan Bapak Aulia Rahman, Mulia Nasution (anggota DPRD Medan), Pendawa kecamatan Medan Sunggal, Satgas, Satkom, Srikandi Pendawa, Tokoh masyarakat Jawa dan Warga masyarakat Medan Sunggal.
(RAID)